Resep dan Cara Membuat Dodol/Jenang Jagung

Assalamualaikum teman teman, apa kabar kalian semua? semoga sehat selalu yaa.
Kali ini kami akan share resep lagi nihh. Jadi tadi ibu aku nonton tv acara jejak petualang dan disana sedang membahas cara membuat dodol jagung, tapi sepertinya percobaan pertama ini filed karena jadinya seperti jenang jagung, bukan seperti dodol, tapi rasanya tetap enak kok. Langsung aja yukk ke caranya.

Resep Membuat Dodol/Jenang Jagung


Bahan :

  • jagung
  • kelapa
  • gula merah
  • air 
  • vanili 

Alat :

  • Parutan
  • Saringan
  • Wajan
  • Spatula 

Step :

  1. Parut jagung terlebih dahulu, jumlah jagungnya opsional yaa, tapi kemarin yang di pakai cukup banyak, karena jagungnya kecil kecil
  2. Parut kelapa, kemarin kelapa yang digunakan satu butir tapi ukurannya kecil yaa
  3. Setelah jagung dan kelapa sudah di parut, jadikan satu di saringan santan, tapi yang rongga nya kecil kecil yaa.
  4. Lalu peras jagung dan kelapa dengan menambahkan air sedikit demi sedikit, memerasnya jangan sampai bening ya, kita buat kental saja
  5. Tuangkan air perasan ke dalma wajan, nyalakan kompor
  6. Masukkan gula yang sudah di sisir atau di potong ya, banyaknya gula sesuai selera kalian
  7. Lalu tambahkan vanili, kalian juga bisa menabahkan garam sedikit saja
  8. Lalu aduk terus sampai mengental mengental
  9. Setelah mengental matikan api
  10. Jika langsung di nikmati, maka jenang jagungnya belum mengeras, masih kental tapi enak di nikmati karena masih panas bentuknya akan seperti ini 
  11. Selain itu jengang jagung bisa dituangkan ke cetakan atauke kotak makan dan diamkan terlebih dahulu atau letakkan di kulkas hingga dingin maka akan mengeras.
  12. Lalu potong potong menjadi kotakan kecil
  13. Jenang jaguang siap dinikmati
sekian ya teman teman resepnya, semoga bisa membantu, selamat mencobaa yaaa

Wassalamualaikum

Popular posts from this blog

Contoh Proposal seni Budaya : Pertunjukan Seni Musik

Contoh Proposal Usaha Kewirausahaan

Resep dan Cara Membuat Ice Milk Jelly | Jeli Susu